Abi & Khaira

Rabu, 14 Juli 2010

Spanyol Menang Sebagai Tim Terbaik

MADRID - Kepulangan skuad Vicente del Bosque langsung disambut meriah warga Spanyol. Perdana Menteri Jose Luis Rodriguez Zapatero pun terlihat begitu antusias ketika memberi selamat kepada Iker Casillas pada perayaan di Moncloa Palace, Madrid.

Seluruh penjuru Spanyol berpesta hingga larut malam merayakan kepulangan Tim Matador membawa trofi pertama Piala Dunia. Setelah menemui keluarga kerajaan di istana, Iker Casillas dkk menuju Moncloa Palace untuk menerima sambutan Zapatero.

Kepada lautan massa merah yang terus mengelu-elukan tim kesayangan mereka, Zapatero pun mengungkapkan kebahagiaannya atas raihan ini.

"Kemenangan ini bukan hanya milik ke-23 pemain yang tergabung dalam tim, tapi juga seluruh kekuatan yang mendukung Spanyol. Tim berhasil meraih gelar juara, begitu juga dengan semua pemain yang membantu generasi-generasi sebelum ini untuk mencapai puncak dunia sepakbola," tutur Zapatero sebagaimana dikutip Marca, Selasa (13/7/2010).

Lebih lanjut, Zapatero pun memuji keberhasilan La Furia Roja memenangkan turnamen bergengsi tersebut sebagai tim terbaik.

"Mereka menang karena menjadi yang terbaik, bermain seperti yang diinginkan, dan memiliki sikap baik di lapangan. Mereka adalah pemain-pemain hebat di lapangan maupun di luar lapangan. Itulah apa yang kami pikirkan tentang Anda semua," lanjut Zapatero kepada seluruh skuad.

Pria 50 tahun kemudian memberi ucapan terima kasih khusus kepada sang pahlawan kemenangan, Andres Iniesta, yang mendedikasikan golnya kepada mendiang punggawa Espanyol Dani Jarque.

"Saya ingin memberi perhatian khusus kepada Andres Iniesta karena telah mengingat teman yang tidak lagi bersama kita. Terima kasih karena telah mengingat Dani pada hari yang tak terlupakan bagi Spanyol.

Sumber: www.okezone.com

Sabtu, 03 Juli 2010

De Oranje Stop Tarian Samba


PORT ELIZABETH - Juara lima kali, Brasil, harus pulang dengan gontai dari Piala Dunia 2010. Skuad Belanda asuhan Bert van Marwijk sukses 'mengusir' tim terbaik dunia dari Afrika Selatan sekaligus merebut tiket semifinal di stadion Nelson Mandela Bay, Jumat (2/7/2010).

Belanda dan Brasil harus saling bunuh di babak perempat final Piala Dunia 2010 demi mewujudkan asa mengangkat trofi juara, 11 Juli mendatang. Menyandang lima gelar juara, armada Selecao menjadi favorit untuk melaju ke putaran selanjutnya. Kendati demikian, Tim Oranye jelas tidak bisa diremehkan begitu saja.

Van Marwijk menurunkan pemain-pemain terbaiknya dalam starting XI demi menghadang anak-anak asuh Carlos Dunga. Tentunya, termasuk Wesley Sneijder yang menjadi motor serangan De Oranje, serta Arjen Robben yang tampil impresif pada dua pertandingan terakhir.

Meski demikian, Brasil yang tampil penuh percaya diri memegang kendali di babak pertama. Bahkan, Selecao langsung menggebrak barisan pertahanan Belanda ketika tendangan Robinho di menit ketujuh tak mampu dihalau Marteen Stekelenburg. Namun, gol tersebut langsung dianulir karena Robinho berada dalam posisi offside.

Akan tetapi, kelegaan Tim Oranye tidak bertahan lama. Hanya tiga menit setelah golnya dianulir, Robinho menyelesaikan tugasnya dengan baik dan membawa Brasil unggul 1-0.

Lini belakang Belanda yang terbuka lebar dikejutkan dengan umpan cantik Felipe Melo kepada Robinho yang merangsek ke depan gawang Stekelenburg. Tanpa buang-buang waktu, bomber Santos membuat para suporter Brasil bersorak ketika bola tendangannya menjebol gawang.

Giovanni van Bronckhorst cs bereaksi cepat untuk mengejar ketinggalan. Sayang, tendangan terukur Dirk Kuyt masih bisa dihalau kiper utama Selecao, Julio Cesar.

Percaya diri dengan keunggulan tersebut, armada Brasil terus berupaya menambah skor. Di menit 25, umpan silang Dani Alves nyaris dikonversikan menjadi gol oleh Juan. Namun, tendangannya masih melambung di atas gawang.

Memasuki menit 31, giliran Kaka yang mengancam Stekelenburg setelah meneruskan kombinasi umpan Robinho dan Luis Fabiano. Beruntung bagi De Oranje, Stekelenburg menjalankan tugasnya dengan baik dan menepis bola.

Hingga masa injury time, Brasil tidak juga mengendurkan serangan. Bek tangguh Maicon mencoba peruntungannya dengan melepaskan tendangan dari sektor kanan. Sayang, upayanya belum berhasil memaksa Stekelenburg kembali memungut bola.

Dominasi Selecao masih terasa di awal babak kedua. Para penyerang Oranje seolah kehabisan akal menembus pertahanan ketat Brasil. Sneijder mendapat peluang emas menyamakan kedudukan di menit 51 ketika bola terjatuh di kakinya. Sayang, tendangan playmaker Inter Milan terlalu melebar.

Namun, seperti halnya Robinho di babak pertama, Sneijder segera membayar kegagalannya, dua menit berselang. Bermaksud melepaskan umpan silang ke area penalti, tendangan Sneijder justru bersarang di gawang Cesar, setelah sebelumnya mengenai Felipe Melo.

Gol tersebut langsung memacu semangat armada van Marwijk untuk terus menekan Brasil. De Oranje berupaya mematahkan statistik dengan menjadi tim pertama yang sukses membalikkan ketertinggalan sepanjang Piala Dunia 2010.

Kaka kembali membuktikan gelar Pemain Terbaik Piala Konfederasi 2009 ketika tendangan kerasnya nyaris membawa Brasil unggul di menit 65. Namun, mantan bintang AC Milan kembali harus menelan kecewa setelah bola melebar di sisi gawang Stekelenburg.

Bencana bagi Selecao, tiga menit kemudian, Sneijder justru membawa Belanda unggul setelah menyambut bola rebound dari Dirk Kuyt dengan sundulan kepalanya. Cesar sama sekali tidak memiliki kesempatan menepis bola dan dipaksa memungut bola untuk kedua kalinya.

Situasi bertambah buruk bagi Brasil ketika Melo diusir wasit akibat pelanggaran kerasnya terhadap Robben. Berusaha merebut bola dari winger Bayern Munich, Melo terlihat menginjak Robben yang sudah terjatuh di tanah.

Belanda berbalik memegang kendali pertandingan, meski Brasil enggan menyerah begitu saja. Kaka mencoba peruntungannya sekali lagi dengan mengelabui penjagaan Johnny Heitinga dan merangsek ke area penalti. Namun, Andre Ooijer yang menggantikan Joris Mathijsen berhasil mengamankan bola dan menggagalkan peluang Kaka melalui tekel.

Dua menit menjelang akhir laga, Kuyt mendapat peluang emas menambah skor kemenangan Belanda dengan membawa bola ke depan gawang Cesar. Upaya penyerang Liverpool akhirnya digagalkan oleh Juan.

Namun, tidak masalah bagi Belanda. Tiupan peluit panjang wasit di menit 90' + 3’ memastikan Sneijder dkk melaju ke babak semifinal untuk menghadapi pemenang laga Uruguay kontra Ghana, dini hari nanti.

Kegagalan Selecao kali ini seolah déjà vu kenangan Piala Dunia 2006 di Jerman ketika mereka juga tersingkir di babak perempat final oleh Prancis.

Sumber: www.okezone.com

Rabu, 16 Juni 2010

Video 'Ariel' Di-upload Tanggal 2 Juni di Bandung


JAKARTA- Penelusuran terhadap pelaku penyebar video porno mirip Ariel, Luna Maya, dan Cut Tari masih terus berlangsung. Diketahui, pelaku menyebarkan video porno tersebut pada hari Rabu 2 Juni.

“Pertama kali di-upload itu dari Bandung, terus dilempar ke forum wartawan. Itu wartawan dari koran besar, koran nasional. Di-upload tanggal 2 Juni,” jelas pakar IT Roy Suryo kepada wartawan di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (16/6/2010).

Roy melanjutkan, video tersebut di-upload di Bandung dan diarahkan kepada komunitas media besar. “Sempat di Kaskus, You Tube. Cut Tari di Youtube, (pelakunya) seseorang yang berada di Bandung,” tegasnya.

Anggota DPR ini menduga polisi sudah tahu siapa pelakunya, akan tetapi tidak mau gegabah dalam bertindak. “Itu kita hormati, saya sudah serahkan dari itu kepada polisi,” jelasnya.

Sebelumnya Humas Kemenkominfo mengungkapkan pelaku yang menyebarkan video Ariel adalah dua orang. Pelaku mengupload video tersebut dari Sulawesi dan Jawa Barat. Akan tetapi, mereka tidak mau memerinci di kota mana. Mereka menyerahkan semuanya kepada pihak kepolisian.

Sumber : www.okezone.com

Kamis, 20 Mei 2010

Freddy Numberi : 'Saya Saksi Hidup, SBY Memang Pilih AM'

Jakarta - Sebuah pesan pendek seluler beredar liar malam tadi. Tak beberapa lama selepas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengumumkan Agus Martowardoyo sebagai Menteri Keuangan, pengganti Sri Mulyani, pesan itu pun beredar liar. Isinya, "Ternyata benar, bahwa SBY memberikan restu pada AM, Agus Martowardoyo." Entah siapa pengirim pesan itu. Karena berantai kesana-kemari. Seolah menyindir, tapi pesan itu memang bisa berarti lain. Pasalnya Kongres II Partai Demokrat, sudah didepan mata. Lalu, apakah SBY juga mendukung AM, Andi Mallarangeng?

Freddy Numberi, anggota Dewan Penasehat Partai Demokrat memberi jawaban pasti. "SBY menyayangi semua kadernya yang mencalonkan diri, tetapi yang didukung adalah Andi Mallarangeng, tegasnya malam tadi (19/05) dalam acara peluncuran bukunya, "SBY Roh Partai Demokrat" di Hotel Ritz Carlton, Jakarta. "Saya adalah saksi hidup, SBY memang bilang mendukung AM," katanya lagi.

Numberi pun bercerita. Dia mengaku tahu betul sosok SBY itu. "Pak SBY itu memang seorang demokrat sejati," katanya. Sejatinya dia memang menyayangi, tak membeda-bedakan kader yang mencalonkan diri. "Tapi ada yang diberikan dukungan, dia langsung ngomong bahwa yang didukung itu adalah AM," paparnya.

Numberi tak memaparkan dengan pasti kapan SBY bicara demikian. Tapi dia bertutur lagi, memang tak banyak anggota Dewan Pembina yang berani bertanya langsung ke SBY. "Saya bertanya langsung, karena saya bertanya maka dia menjawab, ya mendukung AM," katanya lagi, memastikan.

Selain itu, Numberi juga bertutur, SBY memang yang mengarahkan agar kedepan PD menjadi partai modern. "SBY itu rohnya Partai Demokrat, memang saya yang membuat istilah itu," ujarnya. "Kalau roh sudah memberi sinyal (mendukung AM), maka seluruh tubuh harus mengikuti, kalau tidak bisa pincang," tandasnya.

Jenderal TNI AL itu hanya memberi pesan, "Bila PD ingin hidup seratus tahun lagi, roh-nya partai harus diletakkan dalam kerangka yang benar, jangan ditinggalkan," ulasnya. "Generasi muda Demokrat harus menghayati itu," Numberi lagi. DPD dan DPC, sambungnya, jangan sampai salah pilih, karena SBY sudah memberi sinyal. "Saya saksi hidup, SBY memang bilang saya, Andi Mallarangeng-lah harus kita dukung, saya saksi hidup ucapan SBY," Numberi menegaskan lagi.

Sumber : www.detik.com

Sabtu, 15 Mei 2010

Gapai Sukses dengan Komunikasi

Apa yang membuat seseorang sukses? Otak cemerlang kah? Atau penampilan fisik yang prima? Simak tulisan berikut untuk mengungkap trik meraih sukses.

Hasil survei National Association of Colleges and Employers (NACE) pada 2002 di Amerika Serikat (AS) terhadap 457 pengusaha menunjukkan, Indeks Prestasi (IP) hanya menempati posisi ke-17 dari 20 kualitas yang dianggap penting dari seorang lulusan universitas.

Ternyata, justru keterampilan yang biasanya dianggap sekadar basa-basi pada lowongan pekerjaan lah yang menempati peringkat-peringkat atas. Di antara keterampilan tersebut adalah kemampuan berkomunikasi, integritas, dan kemampuan bekerjasama dengan orang lain. Kualitas-kualitas yang tak kasat mata inilah yang disebut soft skills.

Dalam buku "Sukses dengan Soft Skills" terbitan Direktorat Pendidikan Institut Teknologi Bandung (ITB), Ichsan S Putra dan Ariyanti Pratiwi, memberi panduan bagi para mahasiswa dalam menghadapi dunia nyata.

Untuk mengasah berbagai soft skills, idealnya seorang mahasiswa memiliki kehidupan yang seimbang antara aktivitas akademik dan nonakademik. Keseimbangan ini tak hanya membuat mahasiswa cakap secara intelektual, tetapi juga siap secara mental ketika keluar kampus dan bersaing di dunia kerja.

Apa saja soft skills yang dibutuhkan untuk menunjang kesuksesan?

Menurut Patrick S O'Brien dalam bukunya "Making College Count", seperti dikutip Ichsan dan Ariyanti, ada tujuh area soft skills penting. Ketujuh area yang disebut sebagai Winning Characteristic ini, dengan sedikit modifikasi, membentuk akronim COLLEGE, yaitu Communication Skills, Organizational Skills, Leadership, Logic, Effort, Group Skills, dan Ethics.

Pada tulisan ini akan dibahas area pertama pada soft skills yaitu Communication Skills.

Tak pelak lagi, mahasiswa perlu menguasai kemampuan komunikasi lisan dan tulisan. Kemampuan komunikasi lisan yang baik meliputi komunikasi personal, presentasi, dan diskusi grup.

Dalam komunikasi personal, perkataan yang terlalu panjang terkadang akan mempersulit lawan bicara menangkap inti permasalahan yang kita sampaikan. Sampaikan maksud Anda secara lugas dan jelas dengan menghilangkan ambiguitas. Anda juga harus peka terhadap bahasa tubuh dan intonasi. Orang malah akan lebih memperhatikan bagaimana cara kita menyampaikan sesuatu dengan bahasa tubuh dan intonasi ketimbang menyimak ucapan kita.

Presentasi menuntut persiapan yang matang. Penguasaan materi presentasi sangat penting agar presentasi kita berjalan lancar. Berikan pembukaan yang menarik untuk presentasi kita, gunakan fakta dan alat bantu yang mendukung serta penekanan pada poin-poin penting. Yang tak kalah penting dalam suatu presentasi adalah kita sebaiknya melibatkan para pendengar dengan contoh dan pertanyaan.

Pada diskusi, setiap peserta memiliki kesempatan berbicara, hanya saja tidak semua orang memanfaatkan kesempatan tersebut. Jangan takut untuk mengungkapkan ide Anda pada sebuah diskusi. Jangan sampai orang lain 'mencuri' ide Anda yang mungkin terlontar pada obrolan santai dengan rekan kerja.

Perlu diingat juga, Anda harus tetap fokus pada saat diskusi, jangan keluar dari pokok pembicaraan. Kita juga harus menghargai orang lain; usahakan jangan memotong pembicaraan seseorang. Terakhir, kita harus konsisten untuk mengikuti hasil kesepakatan yang telah dibuat.

Komunikasi tulisan dalam dunia kerja berbeda dengan saat kuliah. Jika saat kuliah Anda dituntut rinci dalam membuat makalah, maka saat bekerja kemampuan menulis secara ringkas dan padatlah yang perlu Anda asah.

Menulis dengan cara ini memudahkan orang-orang yang memilliki kesibukan relatif tinggi membaca dan memahami laporan Anda dengan cepat. Karena itu, sampaikanlah maksud Anda secara padat dan jelas. Buat laporan dalam bentuk poin agar lebih mudah dipahami dan tidak ada yang luput dari perhatian pembaca laporan Anda.

Membuat laporan secara padat dan jelas menuntut Anda menjadi editor mandiri. Sebagai informasi, suatu pekerjaan tidak selalu diperiksa secara rinci. Kadang atasan hanya melihat sekilas dan menganggapnya sebagai versi final. Akibatnya, jika terdapat kesalahan, Anda lah yang harus menanggung bebannya. Karena itu, Anda perlu belajar memeriksa sendiri pekerjaan Anda sebelum menyerahkannya pada atasan. Jangan lupa, gunakan sistem penamaan file yang baik untuk mengefektifkan pekerjaan Anda.

Poin penting pada area ini, hindari ketidaksukaan terhadap suatu tugas. Jika tugas itu sudah menjadi tanggung jawab Anda, maka kerjakanlah tugas tersebut secara profesional.

Semoga sukses!

Sumber: www.okezone.com

Rabu, 12 Mei 2010

Depkeu Buka Lowongan CPNS 2010

JAKARTA - Buat kamu yang tertarik kerja untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Departemen Keuangan (Depkeu), informasi ini wajib dibaca.

Depkeu saat ini sedang membuka lowongan untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2010. Ada tujuh Unit Eselon I yang membutuhkan tenaga sarjana dan pascasarjana yaitu Sekretariat Jenderal, Direktorat Jenderal Anggaran, Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Bea dan Cukai, Direktorat Jenderal Perbendaharaan, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, dan Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan.

Kualifikasi pendidikan yang disyaratkan variatif, mulai dari jurusan manajemen hingga teknologi pendidikan. Syaratnya adalah warga negara Indonesia (WNI) berusia minimal 18 tahun per tanggal 10 Mei 2010, serta sehat jasmani dan rohani. Jika persyaratan itu telah dipenuhi, bisa langsung mendaftar seleksi ini.

Simak syarat khususnya;
- Bagi lulusan sarjana (S1) harus memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4) atau 3,75 (skala 5). Sedangkan lulusan pascasarjana (S2) minimal memiliki IPK 3,25 (skala 4) atau 4,06 (skala 5).
- Maksimal umur adalah 27 tahun untuk S1 (tanggal lahir 10 Mei 1983 dan setelahnya) dan 30 tahun bagi S2 (tanggal lahir 10 Mei 1980 dan setelahnya).

Pendaftaran dilaksanakan secara online melalui situs http://ppcpns.depkeu.go.id mulai 10 Mei 2010 hingga 16 Mei 2010.

Setelah mengikuti petunjuk pendaftaran dengan benar, peserta seleksi mengirimkan berkas lamaran ke Ketua Panitia Pusat Penyaringan/Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tingkat Sarjana di Lingkungan Kementerian Keuangan Tahun Anggaran 2010 melalui P.O. BOX 1001 Jakarta 10000.

Berkas lamaran paling lambat diterima panitia 29 Mei 2010. Pengumuman seleksi administratif dan informasi selengkapnya dapat dilihat di situs Kementrian Keuangan, www.depkeu.go.id atau http://ppcpns.depkeu.go.id.

Sumber: www.okezone.com

Selasa, 11 Mei 2010

Syahrini Sungkan Geser KD

JAKARTA - Duet Anang Hermansyah dengan Syahrini sangat fenomenal. Banyak orang yang menyebut, duet itu menggeser duet legendaris Anang-Krisdayanti (KD). Namun, Syahrini enggan disebut bakal menggeser KD.

"Aku kira kurang bijaksana, aku sangat menyayangkan sekali ada anggapan seperti itu. Aku kurang setuju karena Syahrini di sini tidak menggeser atau menggantikan siapapun. Aku hanya penyanyi yang coba profesional, ingin punya prestasi yang baik ke depan. Kurang tepat itu ditujukan kepada aku," ujarnya merendah, ditemui di ruko Anang, kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Senin (10/5/2010).

Syahrini sangat bersyukur takdir akhirnya mempertemukan dirinya dengan Anang dan duet bareng. Sebab, sebelum duet dengan Anang, nama Syahrini kurang bergaung di industri musik negeri ini. Baru setelah dipasangkan dengan Anang, dara kelahiran Bogor, 27 tahun silam itu mulai dilirik publik.

Pelantun Bohong itu semakin di atas awan setelah diyakinkan Anang bahwa dia bisa menjadi the next diva.

"Mas Anang bilang, 'Insya Allah, kamu bisa jadi ratu panggung Indonesia'. Aku kaget, masak iya aku bisa. Tapi melihat mas Anang yang support aku secara profesional, aku menjadi semangat untuk itu. Dia men-direct aku supaya menjadi singer," tutur Syahrini.

Anang dan Syahrini ibarat sebuah ramuan yang tepat menghasilkan rasa yang lezat. Keduanya sangat klop dan serasi di atas panggung. Diakui Syahrini, dirinya berusaha keras melakukan yang terbaik dan tak ingin sedikit pun mengecewakan Anang sebagai mentor.

"Aku harus profesional. Memang ini duniaku. Aku sudah nyaman di dunia musik, industri musik. Aku harus total bekerja sama dengan mas Anang. Dia menyuruh aku menyanyikan lagu dengan gayaku sendiri, harus dengan perasaan aku sendiri. Aku harus total dan serius. Posisi mas Anang adalah sebagai mentor," terangnya.

Sumber: www.okezone.com

Isi Surat Herawati untuk Ani Yudhoyono

JAKARTA - Istri Susno Dujadi, Herawati didampingi anaknya Indira mendatangi Kantor Sekretariat Negara (Setneg). Kedatangan mereka untuk menyampaikan surat kepada Ani Yudhoyono terkiat penangkapan mantan Kabareskrim tersebut.

Kedatangan Herawati yang juga didampingi kerabatnya Husni Maderi sekaligus juru bicara kelurga Susno di Kantor Sesneg Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Selasa (11/5/2010), diterima Staf Ahli Mensesneg Dadan Wildan.

Apa isi surat untuk istri dari Presiden Sussilo Bambang Yudhoyono? Secara lengkap, Husni Maderi membacakan isi surat pengaduan tersebut.

"Tadi saya sudah sampaikan dalam konperensi pers, sudah jelas isinya. Saya takut salah karena ibu yang bikin. Kami bacakan pointnya," ujar Husni.

Surat tersebut berisikan:
Melalui kesempatan ini, izinkan saya dalam hal ini ibu sebagai seorang istri anggota Bayangkari Polri menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas perlakuan penzaliman terhadap suami saya Komjen Susno dan perilaku para elit institusi Polri yang menghancurkan keluarga saya.

Sementara itu, pimpinan tempat suami saya kerja yaitu, Kapolri BHD yang semula saya harapkan benar-benar konsisten dalam pernyataannya saat rapat dengar pendapat dengan DPR, Komjen Susno adalah aset Polri ternyata membiarkan perlakuan anak buahnya yang melakukan pelanggaran HAM. Berupa penangkapan terhadap suami saya dan membatasi hak-hak lainnya selaku WNI. Padahal suami sudah berkorban dan rela dicopot dari jabatanya selaku Kabareskim Mebes Polri.

Walaupun suami saya tidak memiliki kaitan tanggung jawab langsung berkaitan dalam penanganan kasus Bibit-Chandra, suami saya sudah diperiksa di Irwashum sebanyak dua kali dan disidangkan di PN Pengadaillan Jakarta Selatan. Dinyatakan oleh Irwashum Polri dan hakim PN Jakarta Selatan bahwa suami saya tidak bersalah. Demikian halnya berkaitan dengan harta suami saya.

Sumber: okezone.com

Senin, 10 Mei 2010

Madrid Ingin Datangkan Messi


MADRID – Real Madrid tidak puas mendatangkan Cristiano Ronaldo. Los Galacticos telah menyiapkan dana besar untuk merebut Lionel Messi dari Barcelona. Benarkah?

Ya, Madrid memang penuh sensasional. Setelah memecahkan rekor pemain termahal saat menarik Ronaldo dari Manchester United dengan bayaran 80 juta poundsterling, El Real belum puas.

Presiden Madrid, Florentino Perez menyiapkan sebuah langkah yang sangat mengejutkan. Perez mengaku siap memboyong Messi dengan bandrol 120 juta poundsterling.

Rumor kepindahan ini sendiri pertama kali berhembus pada saat Barcelona berlaga di semifinal Liga Champions. Transfer 120 juta poundsterling memang ada dalam klausul kontrak Messi.

Tapi, tawaran itu tidak membuat Barcelona tergiur. Azulgranas menegaskan tidak akan menjual bintang asal Argentina itu ke musuh bebuyutannya tersebut. Namun, Perez sendiri tidak mau menyerah begitu saja.

Penampilan Messi musim ini memang sangat sensasional. Saat ini The Next Maradona itu menjadi pemuncak daftar top skorer La Liga dengan mengumpulkan 32 gol. Dia mengungguli dua bintang Real Madrid, Gonzalo Higuain (27 gol) dan Ronaldo (26 gol).

Sumber: www.okezone.com

Chelsea Sempurna

LONDON – Chelsea dengan sempurna memastikan gelar juara Premier League 2009/2010, usai membantai Wigan Athletic delapan gol tanpa balas, di Stamford Bridge, Minggu (9/5/2010).

Pertarungan hingga akhir musim mewarnai persaingan Premier League di musim ini. Manchester United sebenarnya juga berpeluang menjadi juara, namun kemenangan 4-0 atas Stoke City menjadi tidak berarti setelah Chelsea juga menang.

The Blues finish di perolehan 86 poin dari 38 kali berlaga. Pasukan Carlo Ancelotti ini mencatat 27 kemenangan, lima kali imbang dan enam kekalahan. Sementara United juga punya 27 kemenangan, empat kali imbang dan tujuh kekalahan.

Melawan Wigan, Ancelotti menurunkan formasi terbaiknya. Keputusan ini terbukti tepat, setelah Chelsea langsung unggul cepat di menit enam babak pertama. Tendangan bebas Didier Drogba dilanjutkan oleh Nicolas Anelka.

Tuan rumah makin menunjukan tanda-tanda kemenangan setelah Gary Caldwell diusir wasit pada menit 31 akibat melanggar Frank Lampard di dalam kotak terlarang. Lampard yang mengambil tendangan penalti, menambah keunggulan menjadi 2-0.

Di babak kedua Chelsea makin menggila. Salomon Kalou menambah skor menjadi 3-0 di menit 54. Dilanjutkan gol tendangan voli Anelka dua menit kemudian.

Drogba tidak mau ketinggalan berpesta gol. Striker asal Pantai Gading itu mencetak gol kelima buat The Blues di menit 63, sekaligus gol ke-100 selama dia berkarier di Premier League dengan Chelsea. Hanya lima menit berselang Drogba mencetak gol keduanya di laga ini, setelah Lampard memberikan tugasnya sebagai algojo penalti kepada Drogba.

Sepuluh menit jelang bubaran, Wigan makin hancur lebur. Drogba yang on-fire mencetak hattricknya di pertandingan ini. Gol penutup dicetak Ashley Cole pada masa injury time. Skor 8-0 menjadi hasil akhir pertandingan krusial buat Chelsea ini.

Sumber : www.okezone.com

Minggu, 09 Mei 2010

Peraih Nilai Terbaik UN Tinggal di Perpustakaan


KEBUMEN- Fitrian Dwi Rahayu (14), pelajar kelas IX E SMP Negeri Karanganyar 1 Kebumen, Jawa Tengah, tidak menyangka mendapat ucapan selamat dari Presiden SBY.

Fitri, nama panggilan peraih peringkat pertama UASBN tingkat nasional ini merasa bangga karena bisa berbicara langsung dengan Presiden SBY via telepon. Dirinya, selama hidupnya bahkan tidak pernah membayangkan bakal berbicara dengan Presiden Republik Indonesia.

Ia mengaku bangga ditelepon oleh SBY. Sekaligus juga merasa grogi menjawab ucapan selamat dari orang nomor satu di republik ini. Fitri saat menerima ucapan selamat dari SBY didampingi orang tuanya dan Kepala SMP Negeri 1 Karanganyar Suparmin. Turut hadir dalam acara tersebut Bupati Kebumen Nasiruddin Al Masyur dan para dewan guru SMP Negeri 1 Karanganyar.

Fitrian lahir dan dibesarkan dari keluarga desa yang sederhana. Sukarni Mugi Rahayu, ibunda Fitri adalah staf administrasi Kelurahan Jatiluhur. Sementara sang ayah, Cipto Raharjo hanya buruh tani. Selama ini masih tingal di rumah dinas Kelurahan Jatiluhur yang sekaligus dimanfaatkan sebagai perpustakaan desa.

Keberhasilan Fitri tidak lepas dari peran Kepala Sekolah, Suparmin. Sejak awal tahun pelajaran SMP Negeri 1 Karanganyar menerapkan jam nol-nol atau mulai pelajaran pukul 06.00 WIB.

Selanjutanya, pemberian pelatihan-pelatihan dilakukan terus menerus untuk meraih prestasi. Jika ada anak yang kurang mampu mengikuti pelajaran dilakukan les pada sore hari.

Perpustakaan desa juga ikut membantu Fitri meraih sukses. Sebab, dengan mengelola perpustakaan desa sekaligus bisa sambil membaca buku-buku yanga ada. Nilai UN yang dicapai Fitri yakni 39,8 atau rata rata mendapatkan 9,95.

Hampir semua mata palajaran mendapatkan nilai sempurna. Bahasa Indonesia mendapatkan nilai 10, Matematika 10, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) memperoleh 10. Hanya Bahasa Inggris yang mendapat nilai 9,8.

Sumber: www.okezone.com

Ical Ketua Harian Koalisi SBY PDIP: Itu Sah-sah Saja dalam Politik

Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tidak terlalu merisaukan hadirnya Sekretariat Bersama Partai-partai Koalisi Pendukung SBY. Bagi PDIP, gerakan semacam itu sah-sah saja dalam politik.

"Soal adanya gerakan parpol yang memperkuat koalisi (Sekber) silakan sah-sah saja dalam politik," kata Sekretaris Jenderal PDIP Tjahjo Kumolo kepada detikcom, Sabtu (8/5/2010).

Menurut Tjahjo, PDIP sebaiknya tidak berkomentar mengenai Sekber yang diketuai oleh Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) itu.

"Itu hak partai politik lain yang mempunyai sikap politik seperti itu. Kita sesama parpol saling menghargai masing-masing posisi saja," ucapnya.

Namun, lanjut Tjahjo, sebagai partai ataupun fraksi penyeimbang, PDIP akan tetap mengkritisi kebijakan pemerintah yang menyimpang. Termasuk pula kebijakan pemerintah yang tidak berorientasi meningkatkan kesejahteraan rakyat.

"Posisi PDI Perjuangan sebagai partai/fraksi DPR penyeimbang yang secara konstitusional dan konsisten kami akan menyampaikan secara kritis kalau ada kebijakan pemerintah yang menyimpang," tandasnya.

Sumber: www.detiknews.com

KPK, Boediono-Mulyani dan Century

JAKARTA - Perkara Century belum juga sampai pada ujung penyelesaian. Meski DPR memutuskan opsi C yang menyebut adanya sejumlah pelanggaran terutama menyangkut proses pengambilan kebijakan pemberian dana talangan Rp6,7 triliun, proses hukum terhadap perkara ini masih 'mandek'.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dianggap kredibel menangani perkara ini baru unjuk gigi ketika memeriksa mantan Gubernur Bank Indonesia dan mantan Ketua Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) Sri Mulyani.

Gebrakan mengejutkan itu baru dilakukan pada 29 April kemarin. Dimana KPK memeriksa keduanya di tempat terpisah. Boediono yang juga wakil presiden diperiksa di Wisma Negara, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, sementara Mulyani memilih bercerita soal Century dikantornya Kementerian Keuangan.

Kasus Century naik ke tahap penyelidikan pada 8 Desember 2009 dengan surat penyelidikan bernomor 32F/01/12/2009. Penyelidikan ini dimulai ketika KPK menerima hasil pemeriksaan investigasi (LHPI) Badan Pemeriksa Keuangan tanggal 27 November 2009.

KPK pun terkesan 'takluk' pada pemerintah ketika harus memeriksa Boediono-Mulyani. Takluknya KPK dikarenakan keduanya menjalani pemeriksaan bukan di gedung KPK. Kendati begitu, KPK punya jawaban atas tempat pemeriksaan tersebut.

"Bukan soal tempatnya tapi substansinya, hasil dari permintaan keterangan kepada keduanya," kata Wakil Ketua KPK M Jasin. Koleganya Chandra M Hamzah saat rapat kerja dengan Komisi III pada 28 April bahkan dengan tegas mengatakan tidak ada aturan hukum yang mengatur tempat pemeriksaan ketika perkara masih ada di tahap penyelidikan.

Namun, saat hendak memeriksa Boediono, KPK terlihat gugup. Buktinya, empat penyelidiknya harus dibuat menunggu selama setengah jam di Istana Kepresidenan. "Tiba-tiba ada telepon, trus mereka pamit," ujar Deputi Administrasi Setwapres Hendri Sulistyo. Keempatnya pun meluncur ke Wisma Negara memeriksa Boediono sekira pukul 14.00 WIB.

Menurut juru bicara wapres, Yopie Hidayat, Boediono memberi keterangan semua hal menyoal Century termasuk mengenai kebijakan pemberian fasilitas pendanaan jangka pendek (FPJP) dan penyertaan modal sementara (PMS) yang totalnya Rp6,7 triliun ke Bank Century.

"Pak Boediono sendirian (tanpa staf ahli) memberi keterangan kepada penyelidik KPK. Tidak ada dokumen tambahan yang diberikan karena KPK pasti sudah punya dokumen-dokumen yang mereka butuhkan" kata Yopie

Sementara di kantor Kementerian Keuangan Sri Mulyani dalam hampir tiga jam ditanyai soal Century termasuk mengenai latar belakang krisis dan keluarnya perppu Jaring Pengaman Sistem Keuangan (JPSK).

Pemeriksaan mantan Executive Director Dana Moneter Internasional (IMF) itu pun berlanjut pada 4 Mei lalu. Dalam pemeriksaan kedua, mantan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas 2004-2005 itu menyerahkan dokumen pendukung terkait keputusan pemberian dana talangan ke Bank Century yang kini bernama Bank Mutiara.

Dalam jumpa pers pimpinan KPK 6 Mei lalu, KPK meyakinkan kalau lembaganya masih berusaha keras mengurai benang kusut kasus Century. "Masih dalam proses penyelidikan, sejauhmana perkembangannya belum bisa kita sampaikan," ujar Chandra.

Komisi antikorupsi juga telah mengantongi hasil kajian pemeriksaan Boediono-Mulyani. Kajian itu dibahas dalam gelar perkara Century yang akan dilanjutkan Senin besok (10/5/2010). Apa hasil kajiannya? KPK kembali 'tutup mulut'.

"Tahap penyelidikan tidak bisa dibuka ke publik. KPK harus patuh pada hukum," kata M Jasin saat dikonfirmasi okezone kemarin malam.

Yang mengejutkan, Menteri Keuangan Sri Mulyani dipinang Bank Dunia untuk menjabat posisi Direktur Pelaksana. Tanpa banyak pertimbangan, Ani panggilan akrab Mulyani mengiyakan kepindahannya ke markas Bank Dunia di Washington DC, Amerika Serikat.

Lantas bagaimana penanganan perkara Century yang terkait dirinya? "Perginya jelas di Bank Dunia, masih bisa dicari, jadi kita tidak khawatir," ujar Wakil Ketua KPK Bidang Penindakan Bibit Samad Rianto.

Bibit menambahkan perkara yang melibatkan Ani tidak akan berhenti meski menjadi anggota Bank Dunia membuat Ani memiliki kekebalan diplomatik. "Kalau dia (Mulyani) bermasalah masak dibiarkan. Kan kejadiannya (kasus Century) bukan saat dia menjabat disitu (world bank)," tandasnya.
Sumber : www.okezone.com